Jasa Konveksi Goody Bag

Salah satu jasa yang kami berikan kepada pelanggan kami adalah Jasa Konveksi Goody Bag. Goody Bag yang kami buatkan untuk pelanggan bisa kami sesuaikan seperti keinginan pelanggan.

Pesanan yang kami sesuaikan kepada pelanggan bisa bergantung dari keperluan pelanggan memesan tas dan juga budget atau biaya yang pelanggan miliki. Selain itu, kami juga bisa menyesuaikan terhadap selera pelanggan untuk pesanan goody bag yang pelanggan lakukan.

Tas Goody Bag yang pelanggan pesan dapat kami berikan sablon sesuai dengan keinginan pelanggan. Selain itu kami juga bisa memberikan tambahan bahan batik seperti contoh gambar di bawah ini.

Konveksi Goody Bag
Contoh Hasil Produksi Dengan Bahan Kombinasi

Menambahkan Sablon Pada Konveksi Goody Bag

Gambar yang bisa kami sablon untuk pelanggan biasanya memasukkan nama perusahaan atau sekolah beserta nama acaranya. Warna sablon yang pelanggan pesan umumnya hanya 1 warna saja, biasanya hal ini adalah untuk menghemat biaya yang pelanggan keluarkan.

Semakin banyak jenis warna sablon yang kami berikan kepada pelanggan akan semakin tinggi juga harga yang kami berikan, namun perbedaannya tidak jauh. Biasanya ada pelanggan yang ingin logo yang tercetak pada tasnya sesuai dengan logo asli mereka. Pelanggan yang seperti ini biasanya adalah pelanggan yang menganggap logo adalah hal yang sangat penting dan tidak dapat berubah-ubah, bahkan warnanya sekalipun.

Itulah beberapa hal yang kami perlu sampaikan sebagai Jasa Konveksi Goody Bag sebelum kami masuk ke dalam beberapa fungsi sablon pada tas goody bag anda.

Fungsi Menggunakan Sablon

Media Promosi Produk

Pelanggan yang memesan goody bag kepada kami biasanya adalah perusahaan, instansi dan juga sekolah. Untuk perusahaan biasanya menggunakan goody bag sebagai tempat dari souvenir kepada pelanggan mereka.

Pelanggan yang mendapatkan souvenir biasanya adalah pelanggan tertentu yang perusahaan pilih, contohnya 100 orang pertama yang membeli produk mereka. Isi souvenir tersebut dapat berupa payung, botol minum dll.

Beberapa souvenir tersebut, termasuk tas goody bag, sering pelanggan gunakan untuk kegitan sehari-hari. Pada saat pelanggan tersebut menggunakan souvenir saat beraktifitas di jalan, pasti akan ada orang yang memperhatikan.

Dengan banyaknya orang yang memperhatikan, maka akan membuat masyarakat semakin aware juga dengan produk tersebut. Dengan demikian, pelanggan pun harus memesan souvenir dengan kualitas yang baik agar umur produk bisa lama pelanggan gunakan.

Salah satu yang bisa kami berikan kepada pelanggan adalah tas goody bag yang berkualitas. Pelanggan tidak perlu ragu karena kami sudah memiliki pengalaman selama belasan tahun sebagai Jasa Konveksi Goody Bag.

Sekolah yang memesan pun bertujuan untuk mempromosikan sekolah mereka, sama seperti perusahaan yang menjual produk. Biasanya yang berbeda adalah instansi yang tidak menjual jasa atau produk. Hal tersebut akan kami bahas pada fungsi lainnya di bawah.

Memberikan Kesan Baik

Untuk instansi yang tidak menjual barang atau pun jasa, manfaat yang dapat mereka dapatkan adalah kesan yang baik pada masyarakat. Sebuah instansi pemerintahan menggelar sebuah acara dan memberikan souvenir kepada peserta acara untuk memberikan kesan yang baik, minimal pada peserta acara tersebut.

Selain pada peserta acara, jika masyarakat melihat bahwa souvenir yang instansi berikan berkualitas baik, maka kesan yang timbul pada masyarakat pun akan baik. Jika sebuah tas atau payung memiliki desain unik dan berkualitas baik, maka itu adalah cerminan yang baik pula untuk instansi tersebut.

Kombinasi Yang Bisa Pelanggan Berikan

Banyak kombinasi yang bisa pelanggan masukkan pada goody bag pesanan pelanggan. Namun pada kali ini kami akan memberikan 2 contoh saja.

Penggunaan kombinasi adalah untuk mempercantik tampilan goody bag yang pelanggan pesan. Tentunya, hal ini juga berdampak baik terhadap kesan masyarakat yang melihat goody bag anda.

Kombinasi Dengan Batik

Contoh gambar ini bisa pelanggan lihat pada gambar awal yang kami berikan. Motif batik dapat kami sesuaikan dengan keinginan pelanggan.

Bahan yang kami berikan pun dapat sesuai dengan keinginan pelanggan. Hal ini dapat kami lakukan karena kami juga memiliki usaha lain yaitu konveksi batik.

Pada gambar contoh kombinasi batik berada pada bagian bawah depan tas goody bag saja. Hal tersebut bukan berarti kami hanya bisa menempatkan pada bagian itu saja.

Kami dapat menempatkan bahan kombinasi sesuai dengan permintaan pelanggan. Dengan pengalaman selama belasan tahun pelanggan tidak perlu ragu akan kemampuan kami sebagai Jasa Konveksi Goody Bag.

Kombinasi Warna Bahan

Contoh Kombinasi Warna

Untuk mempercantik tampilan yang bisa pelanggan pilih adalah dengan kombinasi warna pada goody bag pesanan pelanggan. Sebagai Jasa Konveksi Goody Bag, kami menyarankan pelanggan pelanggan untuk memilih kombinasi warna gelap dan juga warna cerah.

Perpaduan yang memberikan kontras pasti akan lebih cepat tertangkap oleh mata manusia, sehingga pasti akan orang perhatikan. Itu adalah perpaduan yang kami sarankan, namun kami juga tahu bahwa selera masing-masing pelanggan berbeda-beda. Maka dari itu, kami akan selalu membuatkan tas sesuai dengan keinginan pelanggan.

Bagi pelanggan yang ingin melihat contoh tas dengan hasil kombinasi yang lain, maka pelanggan dapat melihatnya pada halaman katalog tas.

Theme: Overlay by Kaira Goodybagjakarta
Jalan Masjid Nomor 88, Rt 1 Rw 2, Cinere, Depok